Skip to main content

202 Juta Orang Indonesia menggunakan Internet, Seharusnya kita buat Medsos sendiri Sih!!

Data terbaru menunjukan 202 Juta orang Indonesia telah menggunakan Internet. Itu berarti 73% orang Indonesia telah melek internet. Dari data We Are Social menunjukan bahwa sebanyak 170 juta telah memiliki media sosial. Aplikasi yang banyak diakses adalah Youtube sebesar 93%, Instagram 86% dan Facebook 85%. Data ini diambil per januari 2021.

ilustrasi

Jika melihat data tersebut, apakah pemerintah sudah mulai berpikir untuk mengembangkan aplikasi atau media sosial sendiri? Potensi 202 Juta ini sangatlah besar untuk pemerintah lebih dapat menyediakan tempat untuk bersosialisasi dengan aplikasi karya anak bangsa. Keuntungannya adalah kita berdaulat akan data para pengguna dan tentu saja pajak dapat kita sesuaikan dengan kebijakan pemerintah.

Soal pendapatan pajak ini kita belum maksimal dari penerimaan Youtube, Instagram dan facebook yang notabene merupakan aplikasi dari luar negeri. 

Memang kita harus belajar dari China yang telah memiliki medsos sendiri seperti tiktok ataupun mesin pencari sendiri. Hebat memang.... tentu saja pemerintah yang harus mengawalinya dengan membuat kebijakan-kebijakan yang menguntungkan developer dalam negeri. Semoga saja kita punya medsos sendiri yak... hehe




Sumber:

https://tekno.sindonews.com/read/452462/207/pengguna-internet-capai-202-juta-pemerintah-didorong-buat-medsos-lokal-1623380790

Comments